IPMJATIM.OR.ID – Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Penatarsewu menggelar seminar yang di hadiri oleh seluruh ranting se-cabang Tanggulangin pada Ahad, (18/3) kemarin.
Acara tersebut di adakan untuk membuka wacana kawan-kawan ipm di Tanggulangin tidak kalah hebat dari yang lain. Acara yang mengusung tema ‘meningkatkan generasi kader dengan pendidikan dan moral’ ini sukses digelar.
Dihadiri lamgsung oleh ayahanda Drs. Abdullah M.Pd, ketua Dikdasmen Tanggulangin selaku narasumber, kegiatan ini sangat menarik.
“Seiring perkembangan jaman, banyak dari anak-anak sekarang yang moralnya tergerus, sangatlah hancur,” kata Ayahanda Abdullah
“Maka dari itu, kita sebagai anak-anak muda harus bisa membedakan kawan mana yang mengajak hal-hal yang baik dan kawan mana yang mengajak kita ke kejelekan supaya kita tidak terjerumus ke hal-hal kemaksiatan, anak-anak muda sebagai penerus bangsa harus bisa menata moralnya supaya tidak hancur & menyesal di kemudian hari,” tambah Ayahanda Abdullah. (Zulfian/Wulan)